Cerita Seru Lainnya

Kumpulan Mobil Super Cepat Dunia



Produsen supercar ternama di dunia ambil bagian dalam ajang Qatar Motor Show 2012, yang berlangsung pada pekan ini. Mobil dengan banderol harga selangit itu diharapkan mampu memikat para saudagar kaya di negeri kaya minyak tersebut.

Sebut saja, Bugatti produsen
supercar asal Perancis. Mereka bahkan sengaja meluncurkan Bugatti Veyron Grand Sport special edition. Mobil tercepat di dunia ini dibuat dengan tampilan warna yang lebih ceria. Lewat penggunaan warna two-tone perpaduan antara kuning cerah dengan warna dasar serat karbon pada tubuh bagian bawahnya.

Model ini juga hadir dengan model atap
convertible yang membuatnya tampak lebih sporty. Bugatti masih mempertahankan mesin seri terdahulunya, mesin 16.4 liter yang mampu menghasilkan kecepatan hingga 431 km/jam. Supercar spesial ini dibanderol dengan harga Rp18.2 miliar.

Supercar
lain yang tak kalah menyita perhatian masyarakat doha adalah konsep Vittoria. Mobil besutan Umberto Palermo Design ini memiliki desain yang futuristik dan eksotis.

Bagian kaca depannya dibuat sangat lebar dan besar, agar dapat memudahkan penglihatan pengemudinya. Lampu depan dan belakang LED yang terlihat seperti mata semakin menguatkan unsur sporty.

Mobil buatan Italia ini memiliki dimensi panjang 4.750 mm, lebar 1.960 mm, dan tinggi 1.250 mm. Di balik kap mobil tertanam mesin berkonvigurasi V8 silinder hybridized, yang mampu menghasilkan kinerja maksimal dan efisien dalam penggunaan bahan bakar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar